Sabtu, 21 Juni 2014

Wisata di Kota Kendari dan Sekitarnya

Oke, kali ini aku akan bercerita mengenai wisata liburan yang ada di Kota Kendari dan sekitarnya, berhubung aku sudah cukup lama tinggal disana, yah .. sekitar 5 tahun lebih lah...
Oke, kalo menurutku sih, ada beberapa objek wisata yang bisa dijadikan rujukan jika ingin jalan-jalan di Daerah Kota Kendari dan bagian luar Kota yang tak terlalu jauh dari Kota Kendari, Berhubung saya alumni Universitas Halu Oleo, yah waktu jadi mahasiswa dulu sempatlah pergi di beberapa Objek Wisata bareng teman-teman. Ingat yah ini khusus KOTA KENDARI dan Pinggir2nya (yg bisa dijangkau kurang dari 5 jam perjalanan)^_^
Jadi ada dua kategori nih,
1. Tradisional
2. Modern
The first, yang tradisional dulu lah yah alias yang alami, 

a. Wisata Air Terjun “MORAMO”

nah air Terjun Moramo Terletak di kawasan Hutan Suaka Alam Tanjung Peropa tepatnya di Desa Sumber Sari, Kecamatan MoramoKabupaten Konawe Selatan, Provinsi Sulawesi Tenggara.
Kurang lebih 1 jam setengah lah kalau mau ke sana.





b. Wisata Pantai NAMBO

Nah, pantai nambo ini kalo kita menempuh perjalanan start dari Kampus Baru UNiversitas Halu Oleo (UHO) , sekitar 30 menit lah lewat jalan potong di Anduonohu, lewat pelabuhan Samudra, Cantik Loh, trus kalo sekarang nih ada Tulisan “Pantai Nambo” di pinggir pantainya ala2 Pantai Losari Gitu dah.., nih Fotonya bisa dilihat :

empat foto di bawah ini koleksi pribadi : :)







c. Wisata Pantai di Pulau Bukori

Nah wisata pantai ini kalo start dari kampus Baru UHO sekitar 50menit trus ambil perahu lagi menyebrang sekitar 20 menit lah, hati-hati lig berenang di pulau  ini, pengalaman bersama teman-teman dulu, banyak duri babinya, nih foto pantainya:




d. Wisata Pantai Batu GONG

Nah kalau wisata ini sekitar 50 menitan jugalah kalo ambil start dari Kampus Baru UHO, nih bisa dilihat :

e. Wisata Pantai Taipa

Nah kalau wisata ini sekitar 1 jam-an lah kalo ambil start dari Kampus Baru UHO, nih bisa dilihat fotonya nihh :


f. Wisata Air Terjun Amarilis

Nah, ini wisata dalam Kota, tapi harus mendaki bukit2 dan pegunungan, lumayan, berhenti di sekitar Daerah Tipulu, deket2 kota Lama, dekat SMAN 1 Kdi, trus jalan yah lumayan juga 30 menitan lebih lah sampai ke Air terjunnya.

g. Wisata Air Terjun Nanga-Nanga

Nah wisata air terjun ini dekatnya kantor Gubernur, masih daerah hutan2nya kendari, tapi agak masuk ke dalam, dan jalan kaki sekitar 15menitlah... airnya sejuk lohh.. semua foto2 ini koleksi pribadi :

sebelum jalan menuju hutan dekat air terjun



h. Objek Wisata di Kantor Gubernur Sultra

Nah objek wisata ini lumayan tempat refresing, banyak pohon pinus dan ada pendoponya, keren loh buat dijadikan foto prawed,,, masih natural, berasa dipegunungan deh pokoknya...






i. Bintang Samudera
Berada di Desa Sawapudo Kec. Soropia Kab. Konawe lokasi ini sangat Di rekomendasikan untuk lokasi belajar skin diving (snorkling) dan mengambil lisensi Scuba Diving (Selam). oh yah Pemilik Sarana yaitu DR. B. Sadarun SP. MS yang merupakan Dosen Unhalu Fakultas Perikanan dan Kelautan (wikimapia)


Second, yang Modern,

Waterboom dan Lippo Plaza

 Waterboom Palm Mas yang terletak disamping Asrama Haji, Kelurahan Bonggoeya, Sulawesi Tenggara resmi dibuka dan diresmikan oleh Kepala Bappeda Sultra, Nasir Andi Baso yang mewakili Gubenur Sultra, didampingi para muspida, Direktur waterboom palm mas serta General Manager waterboom palm mas sejak 2011 lalu. (http://www.kendarinews.com/)



oh yah, kenapa pula saya sebutkan lippo plasa, karena dia adalah mall yang ter WAW di Kota Kendari,
saya sendiri kalau lagi suntuk sesekali jalan2 kesana lah hibur2 diri, nglihat2 dunia modern, barang2 bagus walupun nggak beli.. hihihhihhihihihihi, harap maklum, anak kost..


untuk tempat wisata yang saya sebutkan, saya sendiri hanya pernah mengunjungi beberapa saja, seperti:
Nanga2, Bokori, Kantor Gubernur, Nambo, Dan Lippo.. yang lain, belum sempat, maklum biasa hari libur (sabtu-ahad) banyak kegiatan, maklum yah.. 
kalau pergi sendiri nggak seru mana ngak tau jalan juga. nanti tersesat. hehheheheheh...
oke, waktu menunjuukkan tepat pukul 2.00 am tgl 22 Juni ini. Right, menulis lumayan lama juga...
hehehhe, semoga bermanfaat. Ok, nantikan Edisi Wisata di Kota Makassar dan Sekitarnya. See U soon.










Jumat, 20 Juni 2014

Teaching (One)

Hi Friends, apa yang kamu pikirkan tentang mengajar??
Pasti menarik bukan bila membahas tentang mengajar?
Yupss... Good lah kalo kamu juga tertarik untuk mengajar.
BTW mengenai pengalaman mengajar, sayapun awalnya ragu untuk mengajar,
ternyata setelah dilewati huuuu... mengajar itu "Awesome banget", menakjubkan pokok e...

Okeyy..
Untuk pertama kalinya aku ngajar di salah satu sekolah yang terkenal di Kota kendari,
yah Setahuku, ada 2 sekolah yang paling terkenal karena prestasinya di Kota Kendari, terlebih lagi waktu Tahun lalu, ada perwakilan SMA di Kendari yang menjadi Paskibraka yang membawa Bendera Sang Merah Putih..
Yah, ketika hendak KKP, sy mendapatkan tempat di SMAN 4 Kendari..
Wah..wah wah.. ini dia penampakkan SMAN 4 KDI dari Luar



Nahh, udah nglihatkan nampak luarnya..
wah, ngajar itu seruu loohhh.....
Oke.. next saja yah.. coz, pagi2 gini mau posting tapi aku punya banyak kesibukan..
See U Next time yah...


My Family

Hello... This is my family...


Acara Perpisahan TK my little bro

wira with ade dila